Pemda Sarolangun Sambut Kunjungan Kerja Pj Gubernur Jambi

Gubernur Jambi
Di halaman rumah dinas Bupati Sarolangun Pj Gubernur Jambi disambut dengan tarian sambutan tamu sebagai ucapan selamat datang di Bumi Sepucuk Adat Serumpun Pseko kabupaten Sarolangun. Foto : Andra

Ungkap.co.id – Pemerintah Daerah Kabupaten Sarolangun, Sabtu ( 6/3/2021) menyambut kedatangan kunjungan kerja (Kunker) Pj Gubernur Jambi, Dr Hari Nur cahya murni, M. Si, yang bertempat di rumah dinas Bupati Sarolangun.

Mewakili Bupati, Wakil Bupati Sarolangun H Hillalatil Badri yang didampingi Ketua DPRD Sarolangun H Tantowi Jauhari, Serta Sekda Ir Endang Abdul Naser, menyambut langsung kedatangan Pj Gubernur Jambi tersebut.

Bacaan Lainnya

Di halaman rumah dinas Bupati Sarolangun Pj Gubernur Jambi disambut dengan tarian sambutan tamu sebagai ucapan selamat datang di Bumi Sepucuk Adat Serumpun Pseko kabupaten Sarolangun.

Dalam sambutannya Wakil Bupati Sarolangun H Hillalatil Badri mengatakan, atas nama pemerintah Kabupaten Sarolangun dan seluruh jajaran mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada ibu Pj Gubernur Jambi, Dr Hari Nur Cahya Murni beserta rombongan di Bumi Sepucuk Adat Serumpun Pseko kabupaten Sarolangun.

Wabup menjelaskan, dua dekade lebih Kabupaten Sarolangun menjadi kabupaten daerah pemekaran baru berdasarkan UU nomor 54 tahun 1999. Kabupaten Sarolangun dideklarasikan bersama tiga kabupaten lainnya seperti Kabupaten Tebo, Kabupaten Muaro Jambi dan kabupaten Tanjung Jabung Timur. Kabupaten Sarolangun terletak di bagian barat Provinsi Jambi degan luas wilayah 6174 KM Persegi atau 12,33% dari luas provinsi Jambi.

“Daerah kami memiliki sumber daya alam yang beragam dan berlimpah mulai dari potensi pertanian, pertambangan, pariwisata dan lain sebagainya,” sebut Wabup.

Baca Juga : Seorang Suami Serang Istri dan Anaknya dengan Pisau hingga Luka-luka

Wabup juga menyebutkan, jika saat ini Kabupaten Sarolangun fokus pada bidang infrastruktur dan pada bidang kemanusiaan untuk mengejar ketertingalan dengan kabupaten induk.

Kabupaten Sarolangun telah berhasil menunjukan kemajuan dibuktikan dengan menerima beberapa penghargaan.

Wabup juga mengajak bersama untuk mensukseskan program vaksinasi nasional, serta mengusulkan agar tambang emas tanpa izin menjadi wilayah tambang rakyat.


“Sedangkan untuk mengatasi masalah maraknya peredaran narkoba, pemerintah Kabupaten Sarolangun telah membangun panti rehabilitasi serta mengusulkan agar di Kabupaten Sarolangun didirikan BNK,” ungkap Wabup.

Pj Gubernur Jambi, Dr Hari Nur Cahya Murni dalam sambutannya melalui pantun mengatakan, bukan entang sembarang bentang, bentang taki menangkap merpati, bukan datang sembarang datang, datang kemari menyerap aspirasi.

Terkait dengan tata ruang kata Pj Gubernur Jambi, tadi disebutkan oleh pak Wakil mengeluh soal PETI, soal banyaknya bencana termasuk longsor karena di sini daerah yang rawan longsor.

Oleh sebab itu maka Perda Nomor 2 tahun 2014 tentang RTRW Realisasi dari RTRW di Kabupaten Sarolangun itu dari Tltahun 2014 sampai ke 2024, saat ini 2021 bearti Perda tersebut telah berumur 7 tahun.

“Kalau memang akan di Enkla maka barangkali kita bisa melakukan peninjauan kembali terhadap RTRW tersebut. Karena dimungkinkan telah melewati masa lima tahun. Jadi PK ini mestinya mengakomodasi beberapa permasalahan yang terjadi di Sarolangun dan tetap memperhatikan regulasi yang ada didahului kajian lingkungan hidup strategis, serta memperhatikan hal-hal samping kanan kiri Kabupaten Sarolangun,” jelasnya.

Baca Juga : Curi Motor, Melawan, 1 Warga Sumsel dan 2 Warga Tebo Kakinya Ditembak Polisi

Lanjutnya, dengan adanya UU cipta kerja dan 49 PP yang turunannya yang sudah ditetapkan oleh Presiden, dirinya kira menarik ketika nanti Bupati dan Wakil Bupati, pimpinan anggota dewan yang terhormat, sepakat bahwa RTRW itu ditetapkan atau dirubah peninjauan kembali. Maka mohon izin seyogianya segera menetapkan rencana detail tata ruang.

Acara dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis bantuan kepada wakil ketua tim penggerak PKK Kabupaten Sarolangun, seta penyerahan secara simbolis bantuan beras untuk warga Kecamatan Air Hitam yang terdampak banjir beberapa waktu yang lalu.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kapolres Sarolangun AKBP Sugeng Wahyudiono, Dandim Sarko Letkol inf Tomi Radyan Diansyah Lubis S.A.P M Han, Asisten ll Ir Dedy Hendry, Kaban BPBD Trianto, Kadis DLH Deshendri, Kadis Peternakan Perikanan Masturo, Kadis Sosial H Judin, Kadis TPHP Sakwan, Kadis Kominfo Kurniawan, Kadis Kesehatan Bambang, Kabag umum Tarmizi, dan beberapa SKPD, Kades Bukit Suban Mujito, Kades Lubuk Jering Suseno, dan Pj kades Semurung Arpandi. (Andra)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *