Cegah Corona, Satgas Pamtas, Kodim dan Polres Belu Semprotkan Cairan Hidro Klorin

Ungkap.co.id – Dalam rangka mencegah penyebaran wabah Covid-19 di wilayah perbatasan timur Indonesia, Satgas Pamtas RI-RDTL sektor timur Yonif Raider 142/KJ bersama Kodim 1605/Belu serta Polres Belu melakukan upaya pencegahan berupa penyemprotan cairan Hidro Klorin di beberapa sarana dan prasarana umum yang ada di Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif R 142/KJ Letkol Inf Ikhsanudin, S.Sos.,M.M dalam rilis tertulisnya di Atambua Kabupaten Belu Nusa Tenggara Timur, Jum’at (27/3/2020).

Dikatakan Dansatgas, kegiatan yang dilakukan oleh personel Satgas Yonif R 142/KJ dan Kodim 1605/Belu serta Polres Belu pada Kamis (26/3/2020) tersebut merupakan langkah pencegahan penyebaran wabah Covid-19 perbatasan RI-RDTL.

“Kegiatan penyemprotan Hidro Klorin yang kami laksanakan bersama pihak Kodim 1605/Belu ini merupakan langkah pencegahan penyebaran wabah Covid-19 atau yang lebih dikenal masyarakat saat ini dengan nama Coronavirus,” ujarnya.

“Penyemprotan Hidro Klorin ini merupakan bagian tugas pembinaan teritorial dalam rangka mendukung program Pemerintah terkait wabah Covid-19,” terangnya.

Lebih lanjut dikatakan, dengan pimpinan Letda Inf Hendra Sitohang bersama 10 orang anggota dan didukung 20 orang personel dari Kodim 1605/Belu serta 10 orang personel dari Polres Belu, mereka menyisir sarana dan prasarana umum di sekitar Kota Atambua.

“Diantaranya Bandara A. A. Bere Tallo Atambua, Pasar Baru Beirafu, Masjid Hidayatullah di Berdao Atambua, Gereja Katedral Santa Maria Imakulata Atambua, Markas Kodim 1605/Belu serta Mako Satgas Yonif R 142/KJ di Kelurahan Umanen,” tuturnya.

“Pada pelaksanaan penyemprotan cairan Hidro Klorin ini, kami menggunakan 4 unit alat penyemprotan, sehingga diharapkan dapat digunakan secara maksimal di lapangan,” tambahnya.

Harapan Kami, semoga dengan kegiatan penyemprotan ini dapat melindungi kita semua dari wabah Covid-19 dan memberikan kenyamanan dan ketenangan bagi masyarakat yang ada di wilayah perbatasan RI-RDTL.

Di tempat terpisah, salah seorang pemilik kios di Pasar Baru Beirafu Atambua Bapak Mateius Lantolau (43) menyampaikan ucapan terima kasih atas kegiatan tersebut, ia berharap kegiatan memiliki manfaat yang besar dalam melindungi masyarakat dari wabah Covid-19.

“Kami sebagai pedagang di Pasar Baru Beirafu Atambua sangat-sangat berterima kasih sekali kepada anggota Satgas Yonif R 142/KJ dan Kodim 1605/Belu yang telah melakukan penyemprotan untuk mencegah penyebaran virus Corona di Pasar Baru Beirafu Atambua ini, dan kami sebagai rakyat merasa terlindungi dengan adanya bapak-bapak tentara di sini,” tandasnya. (Isy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *