Cara Membuat Stroberi Es Krim dengan Okky Jelly Drink

Cara Membuat Stroberi Es Krim dengan Okky Jelly Drink
Stroberi es krim dicampur dengan Okky Jelly Drink. Foto : @cookingwithhel via Dapur Emak

Ungkap.co.id – Stroberi es krim dicampur dengan Okky Jelly Drink sangat enak rasanya. Tak jarang, banyak orang yang ketagihan dikala menyantapnya.

Untuk membuat Stroberi es krim dicampur dengan Okky Jelly Drink tersebut, kita harus siapkan bahan-bahannya terlebih dahulu.

Bahan-bahan

Bahan-bahan yang disiapkan, yakni strawberry 100 gram, susu full cream 300 mili liter, tepung maezena 1 sendok makan,
Gula / susu kental manis (sesuai selera masing-masing, test rasa), dan Okky Jelly Drink 1 gelas (rasanya bebas mau yang mana, karena saya pakai 3 rasa jadinya 3 gelas).


Baca Juga : Cara Membuat Semur Bola Daging Kentang Saus Tomat


Cara Membuat

Setelah semua bahan-bahannya sudah selesai disiapkan, maka selanjutnya adalah blender strawberry dan susu, tambahan tepung maezena dan gula. Masak hingga mendidih sambil diaduk-aduk, pastikan maezena tercampur rata.

Baca Juga : Cara Memasak Ikan Gurami Goreng

Selanjutnya test rasa, tambahkan gula bila kurang manis. Setelah mendidih, diamkan hingga dingin lalu freezer selama 2 jam dan
blender hingga halus.

Terakhir tuangkan ke cetakan, tambahkan okky jelly drink, pakai jelly nya aja ya, airnya jangan ke ikut, supaya tekstur es krimnya gak berubah. Dan freezer hingga beku. Stroberi es krim with okky jelly drink nya siap dinikmati.

Sumber : @cookingwithhel via Dapur Emak

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *