200 Orang CPNS Terima SK Dari Bupati Bungo, Ini Selengkapnya

Ungkap.co.id – Sebanyak 200 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) menerima Surat Keputusan (SK) pengangkatan dari Bupati Bungo, H. Mashuri, Jumat 22 Maret 2019.

H. Mashuri mengatakan, mereka adalah orang terpilih dari ribuan pelamar, untuk itu mereka dituntut untuk dapat mengabdi dengan baik.

Bacaan Lainnya

“Seleksi CPNS kemarin sangat terbuka dan online, dan kalian semua (CPNS) adalah orang-orang terpilih dari ribuan pelamar. Kami harap kalian bisa mengabdi dengan baik di sini,” kata Mashuri, di Ruang Pola Kantor Bupati Bungo.

H. Mashuri juga berpesan kepada CPNS yang baru saja menerima SK untuk dapat bekerja dengan sebaik-baiknya.


“Kepada yang telah menerima SK, kalian patut bersyukur kepada Allah SWT. Baik itu yang mengisi jabatan guru, tenaga kesehatan, dan tenaga tekhnis lainnya, jangan mengajukan pindah sebelum 10 tahun masa kerja,” pesan Mashuri.

wajah bahagia dan serius para CPNS Bungo mendengarkan penyampaian Bupati Bungo

Di tempat yang sama, Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Daerah (BKPSDMD) Kabupaten Bungo, Raden Wahyu Sarjono menjelaskan bahwa jumlah CPNS yang diberikan SK pengangkatan hari ini ada sebanyak 200 orang.

“Sebenarnya ada 5 orang eks honor K2 yang ikut seleksi tapi yang memenuhi persyaratan ada 2 orang dan 2 orang tersebut yang dinyatakan lulus. Serta 198 orang yang lulus seleksi umum beberapa bulan yang lalu,” jelasnya.

Wahyu juga menambahkan kepada CPNS yang menerima SK hari ini agar bekerja sesuai tupoksi masing-masing aparatur yang ada.

“bekerjalah dengan ikhlas, berikan pelayanan kepada masyarakat dengan tupoksi masing-masing, dan tunjukkan prestasi kita,” tutupnya.

Turut juga hadir dalam penyerahan SK ini, Sekda Bungo H. Riduan Is, OPD Bungo, dan kabag di SKPD Bungo serta tamu undangan lainnya.

Redaksi : Andika

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *