PC GP Ansor Jaksel Teken MoU dengan DPC Garuda, Ini Tujuannya

Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kota Administrasi Jakarta Selatan dan Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Revolusi Pemuda (GARUDA) Kota Administrasi Jakarta Selatan menandatangani Nota Kesepahaman mengenai Program Ideologi, Nasionalisme, Kebangsaan dan Aswaja. Foto : S Hartono

Ungkap.co.id, Jakarta – Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kota Administrasi Jakarta Selatan dan Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Revolusi Pemuda (GARUDA) Kota Administrasi Jakarta Selatan menandatangani Nota Kesepahaman mengenai Program Ideologi, Nasionalisme, Kebangsaan dan Aswaja pada Sabtu, 27 Maret 2021di MA. Manaratul Islam Jl. Madrasah I No.12, Cilandak–Jakarta Selatan.

Disela-sela kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) GP Ansor dan Diklatsar Banser
yang diselenggarakan oleh Pimpinan Anak Cabang GP Ansor Kecamatan Cilandak.

Bacaan Lainnya

Acara ini dihadiri oleh pengurus dan anggota dari masing-masing organisasi untuk menyaksikan penandatanganan sekaligus Diskusi Panel Kebangsaan yang menghadirkan narasumber, yakni Witjaksono Moewardi (Ketua Dewan Penasehat GARUDA), R.M.E.Tjokrosantoso (Founder GARUDA), AbdulMu’in (Kepala Satuan Khusus Nasional Banser).

Baca Juga : 35 Warga Tanah Bekali Terima BLT DD Tahap I, Eri: Semoga dapat Membantu

Penandatanganan Nota Kesepahaman ini dilakukan sebagai dasar kerjasama antar organisasi kepemudaan, di mana GARUDA yang berhaluan nasionalis dan GP Ansor yang berhaluan religius dapat berjalan beriringan demi menjaga semangat sumpah pemuda 1982.

Selain itu, kerjasama ini juga diharapkan menjadi hubungan timbal–balik antar pengurus dan anggota untuk meluaskan relasi dan jaringan kepada para tokoh pahlawan dan Kyai Nahdlatul Ulama untuk senantiasa belajar dan mengambil berkah.


Baca Juga : Sempat Kejar-kejaran, PJR Ditlantas Polda Jambi Amankan Mobil yang Dibawa Pencuri

Program yang digagas nantinya adalah kegiatan langsung ditengah masyarakat memberikan pemahaman atau sosialisasi mengenai Ideologi Pancasila, Nasionalisme, Kebangsaan dan Paham AhluSunnah WalJama’ah Annahdhiyyah dari kampung kekampung yang ada di Jakarta Selatan.


Penguatan tersebut sangat penting dipupuk dan dirawat agar masyarakat tidak terpecah belah oleh isu-isu politik yang berbau SARA, menebarkan kebencian, ketakutan dan berita bohong (hoax).

Nantinya GP Ansor dan GARUDA membuka kesempatan kepada organisasi kepemudaan lainnya untuk bergabung dalam program ini apabila program ini dapat berjalan baik dan lancar serta dirasakan manfaatnya oleh masyarakat yang ada di Jakarta Selatan. (S Hartono)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *