Madin Dibungo Mendapatkan Rp 15 Juta Per Tahun

Ungkap.co.id – Dari jumlah 195 Madrasah Ibtidaiyah di Kabupaten Bungo mendapatkan anggaran Rp. 15 juta per tahun per Madin.


“195 Madin yang mendapatkan anggaran Rp. 15 juta per tahun per Madin diharapkan dapat memanfaatkan anggaran ini dengan sebaik-baiknya,” kata Bupati Bungo H. Mashuri saat melaksanakan Salat Berjamaah Subuh (Basuh) berserta rombongan di Masjid Al Barokah Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Rimbo Tengah, Senin 25 Februari 2019.

Dalam kesempatan itu juga H. Mashuri mengajak semua jamaah Basuh untuk selalu bersyukur atas nikmat yang diberikan oleh Allah SWT.


“Marilah kita selalu bersyukur kepada Allah SWT., karena berkat nikmat yang diberikanNya kita bisa menjalani kehidupan ini dengan sebaik-baiknya. Semoga kita semua diberikan rezeki oleh Allah. Amin,” tutupnya.

Disampaikannya bahwa kegiatan Basuh ini sudah berjalan yang ke-146 hari, semoga program ini berjalan dengan lancar dan warga Kabupaten Bungo semakin banyak meramaikan Masjid.

Redaksi : Andika

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *