Cek Kesiapan Alat dan Personil, Polda Jambi Gelar Simulasi Sispamkota

Unjuk rasa di Jambi
Kapolda Jambi Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo saat diwawancarai awak media. Foto : Irwansyah

Ungkap.co.id – Polda Jambi menggelar latihan simulasi Pengamanan Sistem Keamanan Kota (Sispamkota) untuk menciptakan Sitkamtibmas yang kondusif di Provinsi Jambi.

Dalam simulasi ini diadakan aksi Unjuk Rasa (Unras) di lapangan Kantor Gubernur Jambi, Kamis (19/5/2022). Sebanyak 500 massa ini melakukan Unras secara damai hingga anarkis.

Bacaan Lainnya

Kemudian, petugas kepolisian juga melakukan tugasnya dengan melerai aksi Unras mulai dari secara harmonis hingga preventif untuk membubarkan massa yang ricuh.


Selain sejumlah personel yang bertugas dalam pengamanan Unras, dalam simulasi ini turut diturunkan dua anjing pelacak K9 Polda Jambi, mobil Water Canon, mobil prajurit Brimob dan senjata gas air mata untuk membubarkan massa.

Baca Juga : Tak Bertemu Bupati, Pendemo di Tebo Kecewa

Usai menyaksikan latihan Sispamkota, Kapolda Jambi Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo mengatakan latihan Sispamkota berjalan dengan baik tanpa adanya halangan apapun.


“Terima kasih kepada pemerintah Provinsi Jambi yang telah memberi izin latihan di objek yang menjadi sasaran pendemo ini,” katanya, Kamis (19/5/2022).

Rachmad menyampaikan, latihan ini bertujuan untuk penanganan dasar unjuk rasa mulai situasi kondusif, hingga situasi anarkis.

“Latihan rutin dilakukan dan sudah dijadwalkan setiap tahunnya, setiap kesatuan harus ada agenda latihannya. Dan latihannya ada anggarannya kita gunakan untuk latihan ini,” kata dia.

Selain itu, latihan ini juga bertujuan untuk mengecek apakah alat-alat yang dimiliki Polri masih dapat digunakan atau tidak.

“Apabila ada alat yang rusak segera diperbaiki, apabila ada alat yang sudah rusak dan tidak bisa diperbaiki agar segera dihapus dari aset milik Polri,” tegasnya.

Dalam simulasi tersebut juga tampak hadir Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto, Sekda Provinsi Jambi Sudirman, Kabinda Jambi Brigjen Pol Irawan David Syah serta Forkopimda lainnya. (Irwansyah)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *