Ungkap.co.id – Bupati Sarolangun Drs H Cek Endra, Rabu (28/7/2021) sukses melantik Jarir menjadi Camat Mandiangin Timur dan 13 orang kepala desa terpilih.
Berdasarkan Keputusan Bupati Sarolangun Nomor : 221/DPMD/2021/ tanggal 27 Juli 2021 tentang penetapan pemberhentian pejabat kepala desa dan pengangkatan kepala desa terpilih pada pemilihan kepala desa serentak gelombang tiga kabupatennya Sarolangun tahun 2021.
Pengambilan sumpah jabatan dilaksanakan bertempat di halaman kantor Camat Mandiangin.
Adapun nama-nama kepala desa terpilih yang dilantik dari Kecamatan Mandiangin, antara lain adalah:
1. Herianto Kepala Desa Mandiangin
2. Ida Ziana Kepala Desa Bukit Peranginan
3. Cek macik Kepala Desa Talang Serdang
4. Kusruadi Kepala Desa Mandiangin Pasar
5. Ansori Kepala Desa Kute Jaye
6. Roni Pasla Kepala Desa Sungai Rotan
7. A.Solahuddin Kepala Desa Gurun Baru.
Kecamatan Mandiangin Timur
1. Slamet Raharjo Kepala Desa Butang Baru
2. Teguh Dui Arianto Kepala Desa Suka Maju
3. Suardi Kepala Desa Petiduran Baru
4. Ikhsan Efendi Kepala Desa Jati Baru Mudo
5. Hozin Maksum kepala Desa Meranti Jaya
6. Windra Kepala Desa Jernang Baru.
Dalam sambutannya Bupati Sarolangun Drs H Cek Endra mengatakan, pelantikan yang pertama dalam sejarah yaitu hari ini secara resmi perjuangan sepuluh tahun memperjuangkan membentuk kecamatan baru Mandiangin Timur, baru hari inilah sejarah Mandiangin Timur ditunjuk camatnya secara defenitif.
Lanjutnya, kepada seluruh tim yang terlibat dalam pembentukan Kecamatan Mandiangin Timur, sejak tahun 2016 bersama-sama masyarakat semuanya baik Mandiangin Timur maupun Mandiangin yang di luar ini membentuk Kecamatan Mandiangin timurnya.
Stelah SK Mendagri tahun 2020 dilanjutkan dengan rapat paripurna DPRD dan terakhir dari penetapan Bapak Gubernur, Kecamatan Mandiangin Timur Alhamdulillah merupakan kecamatan yang ke-11 di Kabupaten Sarolangun.
“Kecamatan yang ke-145 di Provinsi Jambi, kita ucapkan selamat kepada pak Camat yang baru dilantik, yakni Camat Mandiangin Timur ini adalah camat baru tapi stok lama,” ujarnya.
Baca Juga : Cegah Covid-19, 5 Kampung di Dusun Dwi Karya Bakti Disemprot Disinfektan
Menurutnya, Camat Jarir nya dulu pernah menjabat sebagai Camat Mandiangin dan saat ini sengaja diangkat kembali dengan pengalaman yang telah ada. Ia yakin bahwa Kecamatan Mandiangin Timur dengan di pimimpin Jarir akan lebih baik lagi.
Selain itu Cek Endra juga mengatakan, khusus bagi para kepala desa yang baru dilantik, ini merupakan pelantikan Kades tercepat di Provinsi Jambi. Ini dilakukan agar cepat didalam melakukan pelayaran kepada masyarakat.
“Saya tidak akan menunda nunda ini, saya sengaja datang ke Mandiangin ini sekaligus melantik dua kecamatan yang ada Pilkades nya. Jadi, ada 13 kepala desa baru. Kepada kepala desa yang baru, selamat bertugas,” katanya.
Sabki AK Kasi Pem Kantor Camat Mandiangin yang merupakan ketua panitia acara pelantikan saat dikonfirmasi mengatakan, alhamdulillah kegiatan pelatikan kepala desa hari berjalan lancar dan sukses. Ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dan membantu dalam mempersiapkan acara ini hingga sukses terlaksana meskipun mungkin masih ada kekurangannya.
“Kami atas nama panitia mengucapkan mohon maaf jika ada kekurangan dalam lelaksanaan acara ini,” pungkasnya.
Turut hadir diacara itu, yakni anggota DPRD Kabupaten Sarolangun Cek Marleni, Kapolres Sarolangun AKBP Sugeng Wahyudiono, Sekda Ir Endang Abdul Naser, Asisten l Arief Ampera, Kabag Hukum Mulia Malik Kabag Umum Tarmizi, Kepala BPBD Trianto, Kadis Sosial H Judin, Kadis Perhubungan Sahrudin, Kadis PMD Mulyadi, Kasat Pol PP Riduan, dan Camat Mandiangin Pajardin. (Andra)