Tim Gabungan Bakar 15 Rakit Tambang Emas Ilegal, Pelaku Tak Dapat dan Kabur Duluan

Tim gabungan saat membakar rakit PETI di wilayah sekitar Bandara Muara Bungo pada Jum'at, 24 Mei 2024. (Ist)

Ungkap.co.id Dandim 0416/Bute Letkol Inf Arief Widyanto bersama Kapolres Bungo AKBP Singgih Hermawan, memimpin razia Penambang Emas Tanpa Izin (PETI) atau ilegal di sekitar Bandara Muara Bungo pada Jumat (24/5/2024).

Operasi ini bertujuan untuk menindak tegas aktivitas penambangan ilegal yang merusak lingkungan dan membahayakan keselamatan warga.

Bacaan Lainnya

Dalam razia tersebut, tim gabungan TNI-Polri dan Satpol PP berhasil menemukan dan menyita sejumlah rakit dan mesin dompeng yang digunakan untuk aktivitas PETI.

Alat-alat tersebut langsung dimusnahkan di lokasi oleh tim gabungan sebagai bentuk penegakan hukum dan pencegahan terhadap penambangan ilegal di masa depan.

Baca Juga : Lagi-lagi Polisi Bakar Rakit Tambang Emas Ilegal tapi Pelaku Tak Pernah Dapat

Dandim Bute, Letkol Inf Arief Widyanto menyatakan, razia ini merupakan komitmennya dalam menjaga kelestarian lingkungan dan memastikan bahwa tidak ada aktivitas ilegal yang merugikan masyarakat dan lingkungan.

Dalam razia kali ini, kata Arief, tim gabungan berhasil mengamankan 15 rakit PETI. 15 rakit PETI itu dihancurkan dengan cara dibakar.

“Sedangkan pelaku PETI tidak berhasil diamankan tim gabungan. Hal ini karena para pelaku PETI sudah kabur duluan dan diduga sudah mengetahui jika ada razia tersebut,” ujarnya.

“Kami akan terus melakukan operasi seperti ini hingga aktivitas PETI benar-benar dihentikan,” tambahnya.

Sementara itu, Kapolres Bungo, AKBP Singgih Hermawan, menambahkan bahwa kolaborasi antara TNI dan Polri sangat penting dalam memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah Bungo.

Baca Juga : Pro Kontra Aktivitas PETI dan Kewajiban CSR PT TMA ke Warga 7 Desa di Tebo

“Kerjasama ini akan terus kami tingkatkan untuk memastikan wilayah kami bebas dari aktivitas penambangan ilegal yang merusak lingkungan,” ungkapnya.

Sementara warga sekitar juga mendukung tim gabungan untuk melakukan pemberantasan aktivitas PETI di wilayah Bandara Muara Bungo tersebut. (***)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *