Ungkap.co.id – Kegiatan TMMD ke-115 Kodim 0415/Jambi di Desa Kembang Seri Baru semakin memperlihatkan sinergitas antara TNI dan mahasiswa KKN UNJA dalam membangun desa.
Selama beberapa hari gelaran program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-115 tahun 2022 ini, sinergitas satgas TNI dan mahasiswa tampak erat meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
“Untuk kegiatan TMMD ini, kita dari mahasiswa UNJA membantu terkait pemberdayaan masyarakat dan juga kegiatan fisik maupun non fisik program TMMD ke-115,” ungkap Ahmad Apriadi Kordinator KKN Mahasiswa UNJA, Kamis (13/10/22).
Baca Juga : Gelar Rakor, Polda Jambi Tertibkan Stockpile Batu Bara yang Tak Penuhi Syarat
Sejauh ini, kata Ahmad Apriadi, dalam membantu kegiatan TMMD ke-115 Kodim 0415 Jambi, mahasiswa UNJA akan melakukan kegiatan penyuluhan dan bimbingan kepada warga setempat.
“Kegiatan bimbingan ini bagian dari dalam usaha kita untuk meningkatkan pengetahuan anak-anak di Desa Kembang Seri Baru,” tandasnya. (***)