Kapolres Jembrana Pimpin Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat

Polres Jembrana
Kepolisian Resor Jembrana menggelar upacara korps raport kenaikan pangkat pengabdian terhadap personil, yaitu Ipda I Gede Sena Jabatan Ka SPKT 1 Polsek Melaya dan Ipda I Nyoman Sukadana Jabatan anggota Satuan Lalulintas Polres Jembrana. Foto : Agung DP

Ungkap.co.id, Jembrana – Kepolisian Resor Jembrana menggelar upacara korps raport kenaikan pangkat pengabdian terhadap personil, yaitu Ipda I Gede Sena Jabatan Ka SPKT 1 Polsek Melaya dan Ipda I Nyoman Sukadana Jabatan anggota Satuan Lalulintas Polres Jembrana, yang bertempat di Lapangan Apel Mapolres setempat, Senin (3/5/2021).


Upacara itu dipimpin langsung oleh Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adi Wibawa, dengan dihadiri oleh Waka Polres Jembrana, para Kabag, para Kapolsek, para Kasat dan para Perwira serta para personil dan ASN Polres Jembrana.

Bacaan Lainnya

“Saya selaku Kapolres Jembrana mengucapkan selamat kepada 2 personil Polres Jembrana yang telah mendapatkan kenaikan pangkat perwira pengabdian. Semoga dengan kenaikan pangkat pengabdian yang telah diraih dapat meningkatkan kesejahteraan dan motivasi diri dalam pelaksanan tugas,” ucap Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adi Wibawa, dalam amanatnya sebagai inspektur upacara.


Baca Juga : Rampas Motor Pasutri Usai Berbelanja Lebaran, Debt Collector Dilaporkan ke Polisi

Lebih lanjut ia mengatakan, kenaikan pangkat pengabdian ini merupakan pemberian reward dari institusi Polri kepada personil atas pengadian dan jasa–jasanya dalam melaksanakan tugas secara terus–menerus tanpa cacat diberikan paling lama 3 bulan sebelum yang bersangkutan pensiun.

“semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan bimbingan dan kekuatan kepada kita semua dalam mengabdikan diri kepada masyarakat, bangsa dan negara,” ujarnya.
(Agung DP)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *