Ungkap.co.id – Wakil Bupati Bungo H. Safrudin Dwi Apriyanto sangat mengapresiasi DPRD Kabupaten Bungo. Apresiasi tersebut diberikan terkait peresmian perpustakaan khusus DPRD Bungo dan jaringan dokumentasi dan informasi hukum DPRD Kabupaten Bungo, di gedung DPRD Bungo, Senin (22/07/2019).
“Kami sangat mengapresiasi DPRD Kabupaten Bungo. Karena ini merupakan satu-satunya perpustakaan khusus DPRD dan jaringan dokumentasi dan informasi hukum pertama di Indonesia yang terintegrasi,” ujar Wabup Bungo di hadapan awak media saat selesai menghadiri dan membuka secara resmi acara tersebut.
Selain itu, menurut Wabup Apri, ini adalah kado terindah DPRD Kabupaten Bungo periode 2014-2019.
“Ini adalah buah dari hasil kerja keras DPRD Bungo periode 2019-2024. Ini merupakan program yang positif. Semoga ini menjadi langkah untuk menuju smart city,” ungkap Wabup.
Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua, wakil ketua, ketua GOW ibu Hj Nining wilasari Dwi Afriyanto, anggota DPRD Bungo, anggota DPRD Bungo terpilih, Sekda Bungo, Kepala Pusat dokumentasi dan informasi jaringan hukum Kemenkumham, Kepala bagian perencanaan biro hukum dan dan perencanaan perpustakaan Nasional, Kepala OPD di lingkup Pemkab Bungo, para Camat, Kapolres Bungo, Dandim Bute, perwakilan perguruan tinggi di Kabupaten Bungo, unsur Forkopimda Bungo, serta tamu undangan lainnya. (Dik)






