Sumur Minyak Pertamina di Muarojambi Terbakar

Sumur minyak milik Pertamina yang berada di Desa Lopak Alai, Kabupaten Muarojambi pada Rabu sekitar pukul 17.30 WIB meledak dan terbakar. Foto : Isy

Saat ini pihak Kepolisian masih berkoordinasi dengan Pertamina untuk melakukan pemadaman dan penanganan lebih lanjut di lokasi kejadian yang berada tepat RT 05 Desa Lopak Alai, Kabupaten Muarojambi yang berjarak 20 Km dari pusat Kota Jambi.

Baca Juga : Kebakaran Hebat Terjadi di Seberang SMKN 4 Kota Jambi

Bacaan Lainnya

Sementara itu dari Pertamina EP Jambi Field menyatakan pihaknya telah berhasil tangani kebakaran di lokasi PPS-01 di Desa Lopak Alai Kabupaten Muarojambi.

“Tim penanganan keadaan darurat PT Pertamina EP Asset 1 Jambi Field (PEP Jambi) berhasil memadamkan api di lokasi sumur PPS-01, Kabupaten Muaro Jambi,” kata Governmet and Public Relation Assistant Manager PT Pertamina EP Asset 1, Fikri Fardhian.

Baca Juga : Breaking News, Kebakaran di Belakang Polda Tak Cuma Rumah, Masjid Juga Terbakar

Dia mengatakan, dengan mengerahkan tiga unit fire truck dan satu unit fire jeep, api berhasil dipadamkan pada pukul 19.25 WIB.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *