SPRI Riau dan CSO Rutin di Jum’at Barokah Bagikan Nasi Kotak

DPD SPRI Riau
DPD SPRI Riau saat memberikan nasi kotak ke warga. Foto : Jumilan

Ungkap.co.id — DPD SPRI Riau dan Cafe Semua Orang (CSO) Pekanbaru kembali berbagi makan siang nasi kotak di hari Jum’at barokah kepada tenaga harian lepas di jalan Arifin Ahmad.

Selain itu juga kepada tukang cari botol botol bekas yang ada dii pasar pagi Arengka, tukang sol sepatu dan sendal, tukang parkir di jalan Kaharudin Nasution Pekanbaru Jum’at (17/9/2021).

Bacaan Lainnya

Sebagaimana diketahui, kegiatan sosial ini menjadi rutin DPD Serikat Pers Republik Indonesia (SPRI) Provinsi Riau dengan CSO milik Suyanto Chang, yang sekaligus Dewan Pembina di DPD SPRI Provinsi Riau.

”Tekad Tim DPD SPRI dan Kabid Investigasi Riau Pembina DPD SPRI Provinsi Riau, Suyanto Chang, setiap hari Jumat selalu melakukan aksi kegiatan rutin sosial di hari Jum’at barokah berupa membagikan paket makan siang kepada anak-anak dan orang yang membutuhkan di Kota Pekanbaru,” sebut Chang kepada Rio Kabid Investigasi DPD SPRI Riau.

Baca Juga : Kapolda, Gubernur, dan Danrem Sambut Panglima TNI dan Kapolri di Jambi

Kegiatan ini sangat menyentuh hati orang lain, yang mana di hari Jum’at barokah saling membantu orang yang membutuhkan bantuan walaupun sekedar makan siang.

“Semoga bermanfaat bagi orang yang sangat membutuhkannya,” tambahnya. (Tim SPRI/Milan)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *