Polda Jambi Door to Door Bagikan Sembako ke Masyarakat

Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Jambi memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yang dibungkus dengan Jum'at Berkah dan Jum'at Berbagi. (Syah)

Ungkap.co.id Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Jambi memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yang dibungkus dengan Jum’at Berkah dan Jum’at Berbagi.

Wadir Reskrimum Polda Jambi AKBP Imam Rachman turun langsung menyambangi masyarakat secara door to door untuk menyerahkan bantuan berupa sembako tersebut .

Bacaan Lainnya

“Hari ini, kita melaksanakan Jum’at berkah, dengan bagi-bagi sembako ke masyarakat,” ungkapnya.

Lanjut Iman, pihaknya menyalurkan bantuan sembako di Kelurahan Pasir Putih di Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi.


“Ini merupakan bentuk kepedulian kami Polri terhadap masyarakat khususnya yang kurang mampu,” lanjutnya.


Baca Juga : Kota Batam Semakin Menarik Tujuan Investasi

Alumni Akpol angkatan 2001 ini menambahkan, bantuan sembako yang diberikan diantaranya minyak sayur, gula pasir, kopi, teh, dan beras.

“Semoga apa yang kita berikan bisa membantu meringankan beban masyarakat,” ujarnya. (Syah)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *