Pemkab Bungo Gelar Arak-arakan Piala Adipura

Arak-arakan piala Adipura
Setelah berhasil meraih piala Adipura yang ketiga kalinya dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), Bupati Bungo Mashuri bersama ratusan Petugas Kebersihan Kota Muara Bungo mengikuti pawai arak-arakan piala Adipura, Jum'at, 3 Maret 2023. Foto : Istimewa

Ungkap.co.id Setelah berhasil meraih piala Adipura yang ketiga kalinya dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), Bupati Bungo Mashuri bersama ratusan Petugas Kebersihan Kota Muara Bungo mengikuti pawai arak-arakan piala Adipura, Jum’at, 3 Maret 2023.

Arak-arakan Piala Adipura ini dilakukan sebagai bentuk rasa syukur dan apresiasi kepada petugas kebersihan dan masyarakat yang telah ikut berpartisipasi dan menjaga kebersihan dan kenyamanan Kota Muara Bungo sehingga berhasil kembali meraih piala Adipura.

Bacaan Lainnya

Kota Muara Bungo meraih penghargaan Adipura untuk kategori kota kecil pada Selasa (28/2/2023).

Dalam sambutannya Bupati Bungo, Mashuri mengucapkan terima kasih kepada seluruh petugas kebersihan yang telah bekerja keras, serta masyarakat dan semua pihak yang telah ikut terlibat, berpartisipasi dalam menjaga kebersihan kota Muaro Bungo.

Baca Juga : Warga Bungo yang Tenggelam di Sungai Batang Tebo Ditemukan Henti Nafas

“Piala Adipura diraih bukan hanya keberhasilan dari Pemda Bungo, tetapi juga keberhasilan penjaga kebersihan Kota Muara Bungo yang telah berjuang keras, siang dan malam untuk menjaga kebersihan,” kata dia.

Dia berharap kepada para masyarakat untuk selalu menjaga, merawat dan melindungi Kota Muara Bungo, agar menjadi kota yang bersih dan nyaman untuk ditinggali. Arak-arakan piala Adipura ini juga diikuti oleh berbagai komunitas dan OKP. (Dik)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *