Koordinasi Dampak Karhutla, Dr Satjoga Tawarkan Pengobatan Gratis

Ungkap.co.id – Kepala Puskesmas Mandiangin Dr Satjoga Nugroho pada Rabu malam (11/9/2019) melakukan koordinasi dengan Pemerintah Kecamatan Mandiangin beserta Polsek Mandiangin yang bertempat di ruang pola kantor Camat Madiangin.

Dalam koordinasi itu dihadiri oleh Camat Mandiangin Pajardin, kapolsek Mandiangin iptu Adi Prayitno, serta perwakilan Subdanramil Kecamatan Mandiangin Sertu Edi.

Bacaan Lainnya

Koordinasi dilakukan guna untuk memberitahu agar jika terjadi hal-hal akibat dari kebakaran hutan dan lahan, para anggota baik itu polisi ataupun pihak pemadam kebakaran dari kecamatan agar segera melaporkan ke Puskesmas Mandiangin untuk melakukan pemeriksaan kesehatan serta berobat secara gratis.

Selain melakukan pemeriksaan kesehatan secara gratis, pihak puskesmas juga memberikan vitamin penambah stamina agar kondisi para petugas benar benar sehat.

Saat dikonfirmasi, Dr Satjoga Nugroho mengatakan, Bupati Sarolangun sudah menginstruksikan ke semua OPD termasuk Dinas Kesehatan untuk membantu serta berkontribusi terhadap masalah nasional, terutama sekarang di Provinsi Jambi dan kabupaten, masalah kabut asap. Masalah kabut asap ini masih belum tertangani semuanya, karena masih banyak titik titik api. Tentu kondisi itu membuat khawatir, jika ini berlanjut terus maka tingkat kesehatan masyarakat otomatis nanti akan menurun. Akibatnya bisa sesak nafas,lu dan petugas-petugas juga bisa sakit.

“Tolong kami dilibatkan. Inisiatif kami pun secara pribadi, kami ikut turun untuk penanganan dari segi kesehatan. Baik itu untuk maskernya, untuk memeriksa kesehatannya, dan untuk supplement vitaminnya agar mereka (petugas) yang dilapangkan itu sehat semuanya,” pintanya.

Satjoga juga megatakan, jika ada petugas maupun masyarakat yang sakit, dirinya menganjurkan agar segera datang ke Puskesmas Mandiangin untuk segera memeriksa kesehatan serta diobati secara gratis.

“Ini tidak dipungut biaya, ini adalah gratis,” tegasnya. (An)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *