Irjen Pol Rusdi Hartono Pastikan Kamtibmas di Provinsi Jambi Kondusif

Biografi Kapolda Jambi
Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono. Foto : Syah

Ungkap.co.id Kurang lebih 1 bulan Irjen Pol Drs Rusdi Hartono menjabat sebagai Kepala Kepolisian Daerah Jambi, yang mana beberapa waktu lalu jenderal bintang dua itu telah menyampaikan dirinya berkomitmen untuk fokus bekerja, bekerja dan bekerja.

Selama dirinya menjabat sebagai Kapolda Jambi, ia juga harus memastikan tugas-tugas pokok kepolisian harus berjalan dengan baik di Provinsi Jambi, seperti memelihara kamtibmas, tugas penegakan hukum, juga tugas-tugas perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat.

Bacaan Lainnya

“Bagaimana memelihara kamtibmas ini tidak bisa polisi sendiri, dan Polri akan bekerja sama dengan pemangku kepentingan, Forkopimda dan seluruh unsur masyarakat, ” ujarnya, saat dikonfirmasi, Minggu (27/11/22).

Dikatakannya, tujuannya adalah agar keamanan, ketertiban di Provinsi Jambi bisa terpelihara dengan baik besar harapan dengan situasi yang kondusif ini dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Provinsi Jambi.

“Mari kita sama-sama menjaga situasi kamtibmas di wilayah kita supaya kondusif, baik itu berkoordinasi dengan TNI, Pemerintah dan masyarakat,” lanjutnya.

Baca Juga : Diduga Hendak Tawuran dan Bawa Parang, 5 Remaja Diamankan Polresta Jambi

Alumni Akpol angkatan 91 tersebut juga menegaskan kepada personil, jika adanya yang melakukan pelanggaran dan tidak sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) maka mohon maaf, aturan di institusi Polri harus ditegakkan.

“Saya rasa personel sudah tahu, mana yang boleh dan mana yang tidak boleh, melakukan apa dan harus bagaimana itu sudah ada standarnya,” ujarnya.

Ketika ada personel yang telah bekerja penuh rasa tanggung jawab dan melaksanakan tugas dengan benar, maka akan diapresiasi, dan dihargai. Namun ketika melakukan hal yang tidak benar, siap-siap untuk menerima konsekuensi sesuai aturan dalam institusi Polri.

Irjen Pol Rusdi Hartono menegaskan, jika dirinya berbicara Polda Jambi maka Kapolda nya harus baik, Polres di Jambi baik, maka Kapolresnya juga harus baik.

“Mudah-mudahan situasi kamtibmas di Provinsi Jambi kondusif,” pungkas Kapolda Jambi. (Syah)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *