Dansatgas Pamtas Yonif R 142 Serahkan KIS Kepada Yayasan Jecima PRHB

Ungkap.co.id – Suster Yoanecia br. Sihombing (38) menerima penyerahan Kartu Indonesia Sehat (KIS) dari Dansatgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ untuk anak-anak yang berada di Yayasan Jecima Pusat Rehabilitasi Hidup Baru (PRHB) yang berada di Kelurahan Umanen, Kecamatan Atambua Barat, Kabupaten Belu NTT.

Hal itu sampaikan Dansatgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ Mayor Inf Ikhsanudin, S.Sos.,M.M di Mako Satgas Pamtas Atambua, NTT, Kamis (26/9/2019).

Diungkapkan Dansatgas, proses pembuatan Kartu Indonesia Sehat (KIS) melalui proses yang cukup panjang, Tim Kesehatan Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ berkoordinasi dengan pihak Dinas Kesehatan Atambua dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) yang berada di Atambua.

“Tim Kesehatan yang dipimpin oleh Letda Ckm Hendri Dianto beserta 6 orang anggota dengan cepat melakukan koordinasi dengan pihak terkait dalam menyelesaikan pembuatan Kartu Indonesia Sehat (KIS) milik anak-anak Yayasan Jecima PRHB, sebagai bentuk kepedulian Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ kepada masyarakat di perbatasan,” ujar Mayor Inf Ikhsanudin, S.Sos.,M.M.

“Sebagaimana kita ketahui, Yayasan Jecima PRHB sangat membutuhkan kartu Indonesia Sehat (KIS), bila suatu saat kondisi kesehatan anak-anak disana sedang tidak baik,” imbuhnya.

Seperti yang dialami Marianto (15), Marita Lase (7) dan Yohanez Reza (2,8) lanjut Mayor Inf Ikhsanudin, S.Sos.,M.M, mereka ini belum memiliki Kartu Indonesia Sehat (KIS) dari BPJS.

“Anak-anak ini merupakan warga Kabupaten Belu yang belum memiliki Kartu Indonesia Sehat (KIS), dikhawatirkan apabila sewaktu-waktu mereka sakit, maka pihak Yayasan akan kesulitan dalam proses penyembuhan anak-anak ini di Rumah Sakit, Klinik Kesehatan maupun Puskesmas. Kebetulan Ketua Yayasan bercerita kepada Tim Kesehatan pada saat kegiatan karya bakti Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ di sana,” terangnya lebih lanjut.

Mendengar cerita Suster Yoanecia br. Sihombing, Tim Kesehatan langsung melakukan koordinasi dengan pihak terkait.

“Letnan Ckm Hendri Dianto beserta Tim Kesehatan berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Belu dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) yang berada di Atambua,” tegasnya.

“Dengan pertimbangan kesehatan anak-anak Yayasan Jecima Pusat Rehabilitasi Hidup Baru (PRHB), yang sangat rentan dengan kondisi kesehatan,” tambah Mayor Inf Ikhsanudin, S.Sos.,M.M.

Suster Yoanecia br. Sihombing (38) dengan rasa haru menerima Kartu Indonesia Sehat (KIS) dari Dansatgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ, hal ini terlihat dari pancaran bola matanya yang berkaca-kaca.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Mayor Inf Ikhsanudin, S.Sos.,M.M selaku Dansatgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ yang telah membantu kami memberikan perhatian kesehatan kepada anak-anak Yayasan Jecima Pusat Rehabilitasi Hidup Baru sehingga anak-anak kami dapat memiliki Kartu Indonesia Sehat (KIS) dari BPJS,” ujar Suster Yoanecia br. Sihombing.

Senada dengan disampaikan Dansatgas, Letda Ckm Hendri Dianto atas nama Satgas Pamtas menyampaikan, sudah semestinya kami membantu masyarakat yang berada di perbatasan melalui bidang kesehatan.

“Kami berharap keberadaan kami di perbatasan dapat berguna bagi masyarakat di sini, dan kami yakin warga masyarakat perbatasan sangat membutuhkan bantuan kesehatan,” tandasnya. (Isy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *