Wabup Bungo Lantik Syaripudin Sebagai Rio Dusun Seberang Jalan

Wabup Bungo, Safrudin Dwi Apriyanto melantik Syaripudin sebagai Rio (Kades) Pergantian Antar Waktu (PAW) Dusun Seberang Jaya, Kecamatan Bathin II Pelayang yang bertempat di di dusun setempat pada Senin, 24 Februari 2025. (Ist)

Ungkap.co.id – Wabup Bungo, Safrudin Dwi Apriyanto melantik Syaripudin sebagai Rio (Kades) Pergantian Antar Waktu (PAW) Dusun Seberang Jaya, Kecamatan Bathin II Pelayang yang bertempat di di dusun setempat pada Senin, 24 Februari 2025.

Pelantikan ini turut dihadiri oleh staf ahli Bupati, asisten, para kepala OPD, Ketua LAM, unsur-unsur Forkompimcam, camat, para Rio, BPD hingga perangkat dusun.

Bacaan Lainnya

Selain dilakukan pelantikan PAW Rio Sirih Sekapur periode 2021-2029, Syaripudin resmi dikukuhkan dan diberi gelar adat sebagai Rio Cano.

Wabup Bungo mengucapkan selamat kepada Syaripudin yang telah resmi dilantik menjadi Rio Dusun Se. Ia berharap dapat menjaga amanah masyarakat dengan sebaik-baiknya.

“Bekerjalah sesuai dengan tupoksi kita dan saling kerjasama serta koordinasi dengan berbagai pihak agar pemerintah dusun berjalan sebagaimana mestinya. Buatlah kemajuan di dusun dan hindarilah konflik kepentingan,” pesan Apri.

Sementara itu Syaripudin yang baru saja dilantik, mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat, telah mempercayai dirinya untuk mengemban amanah ini.

“Insya Allah amanah ini akan kami pegang dengan sebaik mungkin. Saya berharap kerjasama seluruh lapisan masyarakat agar proses pembangunan Dusun Seberang Jaya lebih baik dan maju lagi kedepannya,” ucapnya. (Red)

Pos terkait