Pengunjung di Tempat Wisata Membludak, Polres Muaro Jambi Lakukan Antisipasi

Tempat wisata di Muaro Jambi
Kapolres Muaro Jambi AKBP Yuyan Priatmaja saat meninjau salah satu objek wisata. Foto : Irwansyah

Ungkap.co.id – Kapolres Muaro Jambi AKBP Yuyan Priatmaja meninjau langsung lokasi objek wisata Candi Muaro Jambi di Kecamatan Marosebo, Jum’at, 6 Mei 2022.

Objek wisata Candi Muaro Jambi merupakan tempat favorite .asyarakat yang sedang merayakan Idul Fitri maupun liburan.

Bacaan Lainnya

Kasi Humas Polres Muaro Jambi, AKP Amradi mengatakan, pihaknya telah melakukan langkah antisipasi dini terkait membludaknya wisatawan yang berkunjung ke lokasi wisata yang berada di wilayah hukum Polres Muaro Jambi tersebut.

“Antisipasi sejak awal sudah menyiagakan personel untuk pengamanan di sejumlah objek wisata, termasuk objek wisata Candi Muaro Jambi. Hal ini untuk membantu kelancaran lalu lintas maupun kegiatan masyarakat yang berada di kawasan wisata Candi Muaro Jambi tersebut,” kata Amradi.

Baca Juga : Turnamen Tenis Meja Athaya Cup 1 Resmi Ditutup, Ini Para Pemenangnya

Amradi menjelaskan bahwa berdasarkan pantauan di lapangan saat ini, jika melihat yang pengunjung, wisatawan lebih didominasi dari luar daerah kabupaten Muaro Jambi. (Irwansyah)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *