Ungkap.co.id – Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Riau, Kombes Pol Ronny Lumban Gaol melakukan peninjauan percepatan vaksinasi Lansia di jajaran Polsek dalam Polres Rohil, Minggu, 16 Januari 2022.
Ronny Lumban Gaol beserta rombongan di dampingi oleh pejabat utama PJU Polres Rohil, diantaranya Kabag Ops, Kabag Ren dan Kabag Sumda, Kasat Intel, Kasat Samapta, Kasat Bimmas dan Kapolsek Tanah Putih.
Peninjauan ini ditengah-tengah sedang berlangsungnya vaksinasi Lansia di Pasar Minggu Kelurahan Banjar XII, Kecamatan Tanah Putih, Kabupaten Rokan Hilir.
Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto yang dikonfirmasi melalui Kasubbag Humas AKP Juliandi menjelaskan tentang agenda supervisi Pamatwil di jajaran Polsek Tanah Putih oleh Dansat Brimob Polda Riau.
“Dansat Brimob Polda Riau melakukan peninjauan langsung kelapangan guna mempercepat pencapaian pelaksanaan vaksinasi Lansia,” ungkapnya.
Baca Juga : Pembuat dan Penyebar Proposal Bantuan Dana DPD PWRI Lampung Akan Dipolisikan
Ia mengatakan, kegiatan vaksin ini tengah dilaksanakan untuk masyarakat yang belum vaksin tahap kedua. Pihaknya dengan TNI dan tim dari dinas kesehatan, bersama-sama mengundang masyarakat untuk vaksin.
“Selain vaksinasi, kita juga berikan Sembako kepada warga,” ujarnya. (Jumilan)