Eratkan Silaturahmi Batam – Singapura, Kepala BP Batam Hadiri Undangan NDP 2023

Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menghadiri undangan Singapore National Day Parade (NDP) 2023 dalam rangka Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Singapura ke-58 pada hari Kamis (10/8/2023) bertempat di Radisson Hotel and Convention Center. Foto : Syah

Ungkap.co.id Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menghadiri undangan Singapore National Day Parade (NDP) 2023 dalam rangka Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Singapura ke-58 pada hari Kamis (10/8/2023) bertempat di Radisson Hotel and Convention Center.

Dalam parade ini, turut hadir Menteri Urusan Luar Negeri Singapura, Dr. Maliki Osman yang dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas keberhasilan pembangunan Batam.

Bacaan Lainnya

“Setiap satu tahun sekali saya datang ke Batam dan saya melihat perkembangannya sangat pesat terutama di sektor infrastruktur dan industri,” ujar Dr. Maliki Osman.

Dr. Maliki Osman juga berharap hubungan baik Singapura dengan Batam dapat terus dijaga sehingga mampu saling mendukung dalam meraih kesuksesan dari kedua negara.

“Sebagai negara tetangga terdekat, keberhasilan pembangunan Batam juga memberikan dampak positif terhadap Singapura di berbagai sektor,” kata Dr. Maliki Osman.

Baca Juga : KEK Nongsa Serap 2.618 Tenaga Kerja, Pertumbuhan Ekonomi Batam Meningkat

“Harapannya tentu hubungan bilateral ini dapat terus kita kembangkan sehingga kita bisa meraih kesuksesan secara bersama-sama,” ujarnya sembari tersenyum.

Sejalan dengan apa yang disampaikan Dr. Maliki Osman, Kepala BP Batam, Muhammad Rudi mengatakan Singapura dan Batam dapat saling mendukung dalam pengembangan kawasannya.

“Jika perekonomian Singapura mengalami pertumbuhan, tentunya Batam juga akan sama mengingat lokasi kita yang sangat dekat,” kata Rudi.

“Keberhasilan pembangunan Batam hari ini tidak lepas dari peran Singapura sebagai negara dengan nilai investasi terbesar di Batam,” tambah Rudi.

Dalam kesempatan ini, Kepala BP Batam, Muhammad Rudi juga berkomitmen terus memberikan kemudahan berinvestasi bagi warga negara Singapura.

“Kami berkomitmen untuk terus memberikan kemudahan berinvestasi khususnya kepada warga negara Singapura yang ingin menanamkan modalnya di Batam,” terang Rudi.

“Semoga persahabatan kedua negara ini (Indonesia-Singapura) dapat terus terjalin erat sehingga semuanya akan berjalan lancar dan baik,” pungkas orang nomor satu di Batam ini.

Dalam suasana persahabatan yang hangat dari kedua negara, Dr. Maliki dan Ibu berkesempatan menampilkan permainan alat musik Guzheng dan Kecapi dalam rangka menggalang dana untuk Palang Merah Indonesia (PMI).

Kepala BP Batam, Muhammad Rudi bersama Ibu Marlin Agustina yang juga seorang Wakil Gubernur Kepulauan Riau mengapresiasi dan mendukung kegiatan ini demi PMI yang mampu terus memberikan pelayanan sosial kemanusiaan terbaik khususnya di Kota Batam.

Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Biro Humas, Promosi, dan Protokol, Ariastuty Sirait; Direktur Restrukturisasi, Hadjad Widagdo; Direktur Badan Usaha Pelabuhan, Dendi Gustinandar; Direktur Badan Usaha Fasilitas dan Lingkungan, Binsar Oktavidwin Tambunan; serta General Manager Pelabuhan Penumpang, Benny Syahroni. (Mulyadi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *