DPRD Tebo Gelar Paripurna Penyampaian Pendapat Akhir Fraksi-fraksi

DPRD Kabupaten Tebo menggelar rapat paripurna dalam rangka penyampaian pendapat akhir fraksi-fraksi terhadap Ranperda APBD tahun anggaran 2025 di aula utama DPRD pada Sabtu, 31 Agustus 2024. (Ist)

Ungkap.co.id DPRD Kabupaten Tebo menggelar rapat paripurna dalam rangka penyampaian pendapat akhir fraksi-fraksi terhadap Ranperda APBD tahun anggaran 2025 di aula utama DPRD pada Sabtu, 31 Agustus 2024.

Rapat paripurna ini diikuti anggota DPRD dan dihadiri Pj Bupati Tebo Varial Adhi Putra, Sekda Teguh Arhadi, para kepala OPD, unsur-unsur Forkopimda serta tamu undangan lainnya.

Bacaan Lainnya

“Dengan mengucapkan bismillah hirrohman nirrohim, rapat paripurna ini resmi saya nyatakan dibuka dan terbuka untuk umum,” kata Ketua DPRD Tebo, Mazlan, S. Kom yang memimpin rapat.

Selanjutnya, penyampaian pendapat akhir fraksi-fraksi DPRD Tebo yang dibacakan oleh Wakil Ketua I Aivandri AB.

Baca Juga : Warga Bungo yang Tenggelam di Sungai Batang Tebo Ditemukan Meninggal Dunia

Di bidang kesehatan, Aivandri mengatakan bahwa kurangnya fasilitas peralatan RSUD STS Tebo sehingga banyak masyarakat Kabupaten Tebo yang berobat ke kabupaten sebelah bahkan ke provinsi tetangga.

“Padahal anggarannya sudah ditambah,” ujarnya.

Kemudian di bidang pendidikan, kata Aivandri, fasilitas pendidikan di Kabupaten Tebo ada yang kurang memadai. Ia meminta untuk mengutamakan mutu pendidikan agar dapat memperbaiki akhlak dan pembentukan karakter siswa.

Baca Juga : Polres Tebo Tangkap Seorang Pria Pelaku Pembakaran Hutan dan Lahan

Di bidang pembangunan infrastruktur, banyak fraksi DPRD Tebo menyoroti terkait pembangunan jalan yang tidak merata di wilayah Kabupaten Tebo. Ia meminta ini harus menjadi perhatian khusus. Hal ini karena jalan merupakan akses utama perekonomian masyarakat.

“Dari semua itu, menyebabkan Tebo kalah bersaing dengan kabupaten tetangga. Kita minta ini mendapatkan perhatian serius agar Tebo semakin maju,” ujarnya. (***)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *