Ditlantas Polda Jambi Gelar Sosialisasi Keselamatan Berkendara di Poltekkes Jambi

Ditlantas menyambangi kampus Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Kemenkes Jambi untuk memberikan sosialisasi langsung kepada mahasiswa. (IR)

Ungkap.co.id Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jambi melalui Satuan Tugas (Satgas) Preemtif Operasi Zebra Siginjai 2025 kembali menggelar kegiatan edukasi keselamatan berkendara lewat program unggulan “Polantas Menyapa”.

Kali ini, jajaran Ditlantas menyambangi kampus Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Kemenkes Jambi untuk memberikan sosialisasi langsung kepada mahasiswa.

Bacaan Lainnya

Kegiatan Police Goes to Campus ini menjadi bagian penting dari strategi pencegahan kecelakaan lalu lintas, terutama yang banyak melibatkan generasi muda. Upaya ini sekaligus mendorong mahasiswa menjadi role model dalam berlalu lintas yang aman dan tertib.

Kasubdit Kamsel Ditlantas Polda Jambi, Kompol Novrizal, selaku Kasatgas Preemtif Operasi Zebra Siginjai 2025, menjelaskan bahwa edukasi kepada mahasiswa sangat krusial mengingat tingginya mobilitas dan risiko kecelakaan pada usia produktif.

“Melalui kegiatan ini, kita ingin menyelamatkan generasi muda dari fatalitas kecelakaan lalu lintas. Mahasiswa harus menjadi panutan bagi masyarakat lain, khususnya pengendara roda dua, gunakan helm dengan benar, jangan menggunakan handphone saat berkendara, serta jangan melawan arus,” ujar Novrizal.

Baca Juga : Teken Komitmen Bersama, Ditpolairud Polda Jambi Tegas Lawan Judi Online dan Narkoba

Novrizal menegaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sesuai arahan Dirlantas Polda Jambi, Kombes Pol Adi Benny Cahyono selaku Ka Opsda Zebra 2025.

“Kami mengajak seluruh mahasiswa dan masyarakat agar tertib berlalu lintas, karena tertib berlalu lintas merupakan cermin budaya bangsa,” tambahnya.

Melalui program ini, Ditlantas Polda Jambi berharap angka pelanggaran dan kecelakaan yang melibatkan mahasiswa dapat ditekan, sekaligus membentuk budaya keselamatan berlalu lintas yang lebih kuat di Provinsi Jambi. (IR)

Pos terkait