Ungkap.co.id – Wakapolda Jambi Brigjen Pol M. Mustaqim menghadiri kegiatan jalan santai dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-69 tahun 2026. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Sabtu (10/1/2026) pagi di lapangan kantor Gubernur Jambi.
Jalan santai dilepas langsung oleh Gubernur Jambi Al Haris dan diikuti oleh berbagai unsur Forkopimda, di antaranya Ketua DPRD Jambi, Kabinda Jambi, Kasi Ops Korem 042/Gapu, serta ribuan masyarakat yang antusias mengikuti kegiatan tersebut.
Selain jalan santai, rangkaian kegiatan juga diisi dengan pengecekan stand UMKM binaan dinas Provinsi Jambi, pembacaan pemenang stan UMKM terbaik, serta penyerahan hadiah kepada para pemenang.
Wakapolda Jambi Brigjen Pol M. Mustaqim melalui Kabid Humas Kombes Pol Erlan Munaji menyebutkan bahwa kegiatan tersebut merupakan momentum kebersamaan antara pemerintah daerah, Forkopimda, dan masyarakat dalam menyemarakkan HUT Provinsi Jambi.
Baca Juga : Gunakan Motor, Wakapolda Jambi dan Kasrem Gapu Gelar Patroli di Bungo
“Kegiatan jalan santai ini bukan hanya sebagai ajang olahraga dan hiburan, tetapi juga sebagai sarana mempererat silaturahmi serta mendukung pelaku UMKM lokal agar terus berkembang,” ujar Erlan.
Erlan juga menambahkan, Polda Jambi tentunya akan selalu siap mendukung setiap kegiatan masyarakat agar berjalan aman dan tertib. (*/IR)




