Demi Amankan Kampanye Pilkada, Personel Polres Kerinci Penuh Semangat Lewati Jalan Licin

Personel Polres Kerinci saat melewati jalan licin dan berlumpur demi mengamankan kampanye Pilkada Paslon Bupati. (Syah)

Ungkap.co.id Menjadi sebuah tugas dan tanggung jawab, meskipun harus melewati jalur jalan tanah dengan kondisi yang cukup ekstrim, tidak menurutkan semangat personil Polres Kerinci dan Polsek jajaran dalam melaksanakan pengamanan kampanye tatap muka ke daerah terisolir, tepatnya di Desa Sungai Kuning, Kecamatan Siulak Mukai, Kabupaten Kerinci, Rabu (13/11/24).

Perjuangan dalam melakukan pengamanan kampanye salah satu pasangan calon Bupati tersebut dilewati oleh personil Polres Kerinci yang harus melewati jalan licin ditambah saat ini musim penghujan dengan menggunakan sepeda motor trail.

Bacaan Lainnya

Kapolres Kerinci AKBP M Mujib melalui Kabag Ops Kompol Sampe Nababan menyebutkan bahwa, meskipun kegiatan kampanye dilaksanakan di lokasi yang sangat jauh dan terisolir, namun Polres Kerinci tetap melaksanakan pengamanan secara maksimal demi untuk menjamin keamanan serta terlaksananya proses demokrasi berjalan dengan sukses

“Kita harus maksimal dalam melakukan pengamanan, rintangan jalan dan lokasi yang jauh merupakan tantangan untuk penyemangat dalam menjalan tugas pengamanan,“ ujarnya.

Baca Juga : Polres Kerinci Imbau Masyarakat Buat SKCK via Online, Begini Caranya

Kegiatan kampanye tatap muka tersebut dilaksanakan oleh salah satu Calon Bupati Kerinci tahun 2024 – 2029. (IR)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *