Cetak Sejarah, Ketua Dema dan Sema IAI Yasni Bungo Dipimpin Perempuan

Pengurus Dema dan Sema IAI Yasni Muara Bungo
Para pengurus Dema dan Sema IAI Yasni Muara Bungo yang baru saja dilantik untuk masa bakti 2020-2021. Foto : Ahmad

Ungkap.co.id – Pengurus Dema dan Sema IAI YASNI Bungo telah resmi dilantik yang bertempat di kampus IAI Yasni Muara Bungo, Kelurahan Sungai Binjai, Kecamatan Bathin III, Sabtu (16/5/2020).

Acara ini dihadiri langsung oleh Rektor IAI Yasni Bungo dan Wakil Rektor 3 Bidang Kemahasiswaan serta pengurus Dema Demisioner periode tahun 2019-2020.

Bacaan Lainnya

Di dalam pelantikan yang menerapkan Phisycal Distancing itu, maka atas kesepakatan panitia dan pihak akademik, pelantikan ini hanya boleh dihadiri oleh pengurus inti dan kepala setiap Menteri di kabinet Dema.

Meskipun tidak seperti suksesi pelantikan Dema sebelumnya, akan tetapi tidak sedikitpun mengurangi kesakralan dan khidmadnya proses pelantikan acara tersebut.

Dalam sambutannya Rektor IAI Yasni Bungo, Dr. M. Solihin, M.Pd.i menyampaikan pesan kepada seluruh pengurus Dema dan Sema yang dilantik bahwa ada tiga kunci kesuksesan seseorang dalam memimpin, yakni ikhlas dan amanah, selalu berkoordinasi dengan pihak yang bersangkutan serta mampu berdiri di atas semua golongan.

Beliau juga mengucapkan selamat dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada ketua Dema terpilih.

“Karena dalam catatan sejarah Dema dipimpin oleh perempuan untuk pertama kalinya,” kata Solihin.

Sementara itu, Siska Damayanti ketua dema terpilih masa bakti 2020-2021 yang baru saja dilantik mengucapkan terima kasih yang mendalam kepada panitia dan seluruh peserta Musma online yang sudah menitipkan kepercayaan kepadanya.

“Saya yakin dan percaya bahwa orang-orang yang tergabung di pengurusan Dema adalah orang-orang pilihan. Sebagaimana kabinet biru progresif, kami optimis akan membawa kampus biru ke arah kemajuan dari Dema sebelumnya dengan mencetak mahasiswa intelektual, yang unggul dalam bidang agama maupun sosial,” ujarnya.

“Dan yang terpenting mahasiswa mampu menunaikan tanggung jawab moril dengan memberikan kontribusi nyata untuk kemaslahatan umat wabil khusus demi kemajuan pendidikan di Kabupaten Bungo,” tambahnya.

Sebagaimana diketahui melalui musyawarah yang dilaksanakan secara online pada 5 Mei 2020 lalu, Siska Damayanti terpilih sebagai ketua Dema untuk masa bakti 2020-2021. (Dik)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *