Ungkap.co.id – Terang Bulan Pandan, itulah namanya yang kita buat kali ini. Langsung saja ya, kita siapkan bahan-bahannya.
Bahan-bahannya
Bahan-bahan untuk membuat terang bulan pandan adalah 250 gram tepung terigu serbaguna, 2 sendok makan gula pasir, 2 sendok makan susu bubuk, 1/2 sendok vanilla bubuk, dan setengah sendok baking powder.
Selanjutnya, setengah sendok soda, setengah sendok ragi instan, 350 mili liter jus pandan (sekitar 15 lembar daun pandan), 40 gram margarin cair, dan 2 butir telur.
Baca Juga : Cara Membuat Pempek Nasi yang Enak
Bahan Isian
Meses coklat Holland chefmatechocolate dan selai coklat Choco Crunch chefmatechocolate.
Cara Membuat
Setelah semua bahan-bahan disiapkan, sekarang kita lanjut untuk membuatnya. Yakni, campur semua bahan kering tambahkan jus pandan sedikit demi sedikit, lalu aduk hingga rata sampai tidak ada gumpalan tepung, dan masukkan margarin aduk lagi.
Kemudian diamkan 1 jam dengan ditutup kain. Terakhir masukkan telur dengan diaduk hingga rata.
Baca Juga : Cara Membuat Genjer Tumis Ebi
Selanjutnya, panaskan teflon Tanpa oles minyak/margarin dengan api kecil sampai benar-benar panas. Tuang separuh adonan (saat menuang adonan ada bunyi cesss ) tunggu sampai berlubang (bila sarangnya tak rata, teflonnya bisa digeser-geser untuk meratakan pematangan).
Lalu taburkan gula sedikit untuk membantu membentuk sarang/porinya, tutup sebentar dan kemudian diangkat. Setelah itu,oles margarin, choco crunch dan beri toping meses coklat. Dan siap disajikan.
Sumber : @aniktriwina via Dapur Emak