Muara Siau – Babinsa Koramil 420-06/Muara Siau, Kodim 0420/Sarko, Serda Alhusen Harahap melaksanakan kegiatan monitoring pasar tradisional yang ada di wilayah binaan, tepatnya di Desa Pasar Muara Siau Kecamatan Muara Siau Kabupaten Merangin, Minggu, 13 November 2022.
Kegiatan tersebut dilakukan dengan bertujuan untuk memantau kondisi keamanan dan ketertiban di lingkungan pasar. Selain itu juga untuk memantau harga sembako serta jumlah ketersediaan bahan pokok yang ada di pasar tersebut.
“Pemantauan ini dilaksanakan untuk memantau perkembangan dari harga kebutuhan masyarakat, stok ketersediaan bahan baku seperti beras, sayur-mayur cabai, bawang dan lain sebagainya,” katanya.
“Selain itu juga, kami melakukan pemantauan untuk memastikan agar kondisi di pasar tradisional Muara Siau tetap kondusif,” tambahnya. (mcdim0420sarko)