Babinsa Koramil 420-07/Sungai Manau Ajak Warga Adakan Patroli Karhutla

Renah Pembarap – Babinsanya Koramil 420-07/Sungai Manau, Serka Joni Apri antisipasi kebakaran hutan dan lahan dengan cara melakukan patroli dan aosialisasi Karhutla di wilayah Desa Talang Segagah Kecamatan Renah Pembarap Kabupaten Merangin, Senin (31/10/2022).

Adanya kegiatan patroli dan sosialisasi ini diharapkan mampu memberikan pencerahan serta kesadaran sosial dan hukum. Tentunya hal ini tidaklah seperti membalikkan telapak tangan, koordinasi dengan warga juga aparat terkait sangat diperlukan dalam menjalin kerja sama yang baik untuk menangani tentang Karhutlah.

Bacaan Lainnya

Di samping itu, perlu strategi yang baik untuk mensiasati segala langkah dalam berkomunikasi pada warga sehingga menarik simpati dan perhatian agar warga miliki kesadaran tentang akibat dan bahaya jika membakar hutan secara liar.

Babinsa Serka Joni Apri juga memastikan api sudah padam, lakukan sosialisasi tentang bahaya kebakaran hutan dan lahan kepada masyarakat sekitar agar tidak membakar lahan secara sembarangan.

“Karena apabila masyarakat sengaja membakar lahan maka akan ada sanksi hukum yang berlaku,” ujarnya. (mcdim0420sarko)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *