Ayo Beli! Produk Karya Warga Binaan Lapuanja Kini Hadir di Shopee

Batik kejora karya warga binaan Lapuanja yang dipasarkan di e-commerce shopee. Foto : Irwansyah

Ungkap.co.id Zaman yang semakin maju dengan perkembangan tekhnologi informasi menuntut semua  harus selalu berpikir kritis dan kreatif.

Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Jambi (Lapuanja) yang merupakan unit pelaksana teknis di lingkungan kantor wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi selalu melakukan gebrakan baru untuk meningkatkan kreativitas warga binaannya selama mengikuti proses pembinaan.

Bacaan Lainnya

Kali ini Lapuanja melalui Subsi Kegiatan Kerja memiliki pasar elektronik atau (e-commerce) salah satu platform belanja online terbesar di Indonesia yakni, Shopee.

Baca Juga : Lapuanja Gelar Razia Narkoba, Sajam, dan HP, Ini Hasilnya

Kalapas, Triana Agustin berharap Kehadiran Lapuanja di aplikasi Shope ini semakin dikenalnya produk produk karya warga binaan yang dibuat dengan kreativitas dan harapan mereka.

“Produk unggulan kita seperti Batik Kejora juga telah kita masukkan dengan berbagai macam warna dan bentuk yang telah kita miliki dan patenkan hak ciptanya”.

“Dengan adanya terobosan ini diharapkan masyarakat luar dapat mengetahui, mengenali dan menggunakan produk unggulan dari warga binaan pemasyarakatan khususnya dari Lapuanja,” tuturnya dalam rilis yang diterima pada Ahad, 18 Juni 2023.

Baca Juga : Asah Kemampuan Pegawai, Lapuanja Adakan Latihan Menembak

Menurut dia, sebelumnya produk hasil karya warga binaan Lapuanja hanya diperkenalkan lewat penjualan secara langsung serta ikut berpartisipasi di ajang kegiatan pameran.

Namun dengan promosi melalui aplikasi Shopee ini, Lapuanja dapat membuktikan bahwasanya produk yang dibuat oleh warga binaan tidak kalah kualitasnya dengan produk dari luar.

Baca Juga : “Ekspresi Suara Di Balik Jeruji”, Gelar Karya Lapas Perempuan Jambi untuk Indonesia

“User Name kita di Shopee yakni, giatjalppjambi. Disana banyak produk-produk warga binaan pemasyarakatan yang bisa dibeli oleh masyarakat luar. Ada yang langsung tersedia, ada juga yang pre order terlebih dahulu,” ungkapnya.

“Selanjutnya, mulai dari Batik Kejora yang merupakan produk unggulan Lapuanja, mukena, bando batik, jilbab, kue kering, tas talikur, kopiah rajut, hingga berbagai macam hampers,” kata dia mengakhiri keterangannya. (Syah)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *