Ungkap.co.id – Wakapolda Jambi, Brigjen Pol Yudawan R memimpin acara Pengambilan Sumpah dan Penandatanganan Pakta Integritas Panitia dan Peserta Seleksi SIP Angkatan ke-50 tahun anggaran 2021 di Balai Bhayangkara Siginjai Polda Jambi, Selasa (26/1/2021).
Kegiatan dihadiri Irwasda Polda Jambi, Kombes Pol Dwi Gunawan, Karo SDM Kombes Pol Anton Soerjawo, para ketua tim seleksi dan perwakilan peserta seleksi yang ditunjuk dengan mematuhi protokol Kesehatan.
Wakapolda Jambi, Brigjen Pol Yudawan R dalam arahanya mengungkapkan, panitia dan peserta seleksi yang telah diambil sumpah agar memegang teguh komitmen bersih, transparan, akuntabel, humanis, clear and clean, selalu menjaga protokol kesehatan dan senantiasa selalu menjaga integritas sebagai anggota Polri dalam melaksanakan amanah.
“Jangan pernah mencoba melakukan penyimpangan, lakukan pekerjaan dengan benar, jujur dan objektif serta tidak melakukan KKN (Korupsi, Kolusi dan Nepotisme), dalam proses penyelenggaraan seleksi,” jelas Wakapolda Jambi.
Baca Juga : Polresta Jambi Tangkap Tiga Pembobol Ruko Bersenjata Api
Ditambahkan Brigjen Pol Yudawan R, lakukan sinergitas, kolaborasi dan komunikasi yang baik antara panitia dan pengawas internal dalam penyelenggaraan seleksi, sehingga tahapan seleksi dapat berjalan dengan baik sesuai sistem dan mekanisme yang sudah ditetapkan.
“Bagi peserta seleksi persiapkan diri sebaik mungkin, terus berusaha, berlatih dan berdoa, percaya pada kemampuan diri masing-masing dan jangan membuat pelanggaran sekecil apapun dalam proses seleksi ini,” tutup Wakapolda Jambi. (Syah)