Waka I DPRD Bungo Serap Aspirasi Masyarakat Dusun Sungai Lilin

Wakil Ketua (Waka) I DPRD Kabupaten Bungo Jumiwan Aguza, melakukan silaturahmi ke masyarakat di Dusun Sungai Lilin, Minggu (20/7/2024). (Ist)

Ungkap.co.id Wakil Ketua (Waka) I DPRD Kabupaten Bungo Jumiwan Aguza, melakukan silaturahmi ke masyarakat di Dusun Sungai Lilin, Minggu (20/7/2024).

Kunjungan Jumiwan Aguza tersebut disambut baik oleh masyarakat Dusun Sungai Lilin, Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas.

Bacaan Lainnya

Jumiwan Aguza mengatakan bahwa kunjungan ini merupakan bentuk kepeduliannya terhadap masyarakat dan menyerap aspirasi masyarakat Dusun Sungai Lilin.

“Sebagai wakil rakyat, saya harus turun langsung mendengarkan keluhan dan aspirasi dari masyarakat,” kata Jumiwan Aguza.

Kata Jumiwan Aguza, keluhan masyarakat yang paling utama adalah tentang jalan. Terkait jalan langsung ditanggapi. Walaupun tidak banyak, tapi Jumiwan Aguza berjanji akan membangun jalan sejauh 1 KM.

Baca Juga : Jelang Berakhir Jabatan, Wabup Bungo Lantik Dua Pejabat

“Jalan ini nanti akan saya perjuangkan melalui dana pokir saya. Kalau masalah listrik memang agak sulit karena karena kewenangannya di PLN. Tapi nanti kita bisa berkordinasi,” ujar Jumiwan Aguza. (***)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *