Tak Lulus SD dan Gunakan Besi Bekas, Pak Tua di Jambi Ciptakan Helikopter

Warga Jambi ciptakan helikopter
Usman H. Jalil (65) dan helikopter buatannya. Foto : Syah

Ungkap.co.id – Usman H. Jalil (65) tidak lulus SR (Sekolah Rakyat) hanya mencapai kelas 2 bisa menciptakan Helikopter.

Jalil menceritakan awal mulanya dirinya pernah membuat helikopter pada tahun 1997 di Suban Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar).

Jalil pernah membuat helikopter dari bahan baku rotan, dengan tenaga memutar baling-baling hanya bermodalkan mesin pemotong kayu atau sinsau.

Baca Juga : Brakkk, Tabrak Truk, Seorang pria Tewas di Tempat

Ide pembuatan Helikopter tersebut berawal pada saat ia masih bekerja di Saumil. Karena saat masuk ke hutan medan jalan yang hancur dan jarak tempuh membuat Usman berfikir keras bagaimana caranya sampai ke lokasi saumil dengan singkat.

“Tahun itu, saya membuat helikopter mengunakan rotan, dengan kekuatan mesin sinsau. Alhamdulillah bisa terbang hampir satu tahun saya gunakan,” katanya.

Tapi, tidak semudah membayangkan membuat helikopter tersebut ternyata pada tahun tersebut ia juga berkali-kali gagal membuat helikopter itu.


Baca Juga : Padamkan Karhutla, 3 Unit Helikopter Mendarat di Bandara Sultan Thaha Jambi

Akan tetapi dengan kegigihan dan tekat yang kuat, ia berhasil menciptakan helikopter. “Kalau gagalnya dak terhitung lagi, berpuluhan kali gagal,” kenangnya.


Untuk menyalurkan hobinya yang menantang, Jalil kembali membuat helikopter, tetapi kali ini tidak dari bahan rotan melainkan dengan bahan sisa besi tua.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *