Sosialisasi Kelembagaan Penyelenggara Pemilu 2019 Berlangsung Sukses, Ketua KPUD Bungo Ucapkan Terima kasih

Muara Bungo – Acara yang diselenggarakan oleh KPUD Bungo tentang Sosialisasi Kelembagaan Penyelenggara Pemilu tahun 2019 Bagi Stakeholder Terkait ( Pemerintah Daerah, Parpol, Tokoh Masyarakat, LSM, Ormas ) dan Pendidikan Pemilih Kepada Pemilih Pemula, Perempuan dan Disabilitas, berlangsung sukses, Rabu, 30 Januari 2019.

Acara yang bertempat di gedung Dharmawanita Bungo ini juga dihadiri oleh Bupati Bungo H. Mashuri, komisioner KPUD Bungo berserta seluruh staf, Bawaslu Bungo, Kapolres Bungo, Pihak Kodim Bungo, beberapa Camat, beberapa Rio, LSM, Ormas, Parpol, pemilih pemula, dan berserta unsur-unsur forkompimda lainnya.

Bacaan Lainnya

Muhammad Bisri Ketua KPUD Bungo mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Pemda Kabupaten Bungo atas kontribusinya dalam menyukseskan Pemilu 2019 ini.

“Kami KPUD Bungo mengucapkan terima kasih kepada Pemda Kabupaten Bungo di bawah kepemimpinan Bupati Bungo H. Mashuri atas kontribusinya dalam menyukseskan Pemilu 2019 ini,” ujar Bisri.

Apa yang KPUD Bungo ajukan untuk kelancaran mobilitas pemilu 2019 ini, Pemda Bungo selalu memenuhinya.

“baik itu untuk sekretariat kantor PPK, kerja sama dengan Rio-rio, bahkan yang kami ajukan untuk kendaraan operasional satu unit berjenis Avanza, Alhamdulillah Pemda Bungo sudah memenuhiya,” kata Bisri.

Lanjut Bisri, KPUD Bungo sekarang sedang mengajukan tambahan kendaraan operasional kepada Pemda Bungo.

“Secara geografis wilayah Kabupaten Bungo yang medan nya ada yang berbukit-bukit dan rumah penduduk jauh di dalam, kami membutuhkan kendaraan operasional yang sesuai medan tersebut untuk membawa logistik pemilu, dan kami sudah ajukan itu kepada Pemda Bungo, mudah-mudahan dipenuhi juga,” lanjutnya.

Selain itu, menurut Bisri KPUD Bungo juga meminta izin kepada Pemda Bungo untuk menggunakan gedung Dharmawanita terkait kegiatan pemilu, baik itu logistik pemilu maupun kegiatan yang lainnya di bulan februari ini.

Bisri juga mengatakan Pemilu 2019 ini adalah tanggung jawab bersama untuk menyukseskannya. Karena itu kami mengundang camat, lurah, Rio, partai politik, Ormas, LSM dan unsur-unsur forkompimda di dalam acara ini.

“KPUD Bungo lebih percaya diri, pemilu 2019 ini berjalan dengan damai, tertib, aman, dan berintegritas, karena didukung seluruh masyarakat Bungo,” tutupnya.

Redaksi : Andika

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *