Ungkap.co.id – Kepolisian Resort (Polres) Muaro Jambi menggelar kegiatan Bhakti Sosial (Baksos). Kegiatan tersebut dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-74 tahun 2020 yang bertempat di Desa Muaro Jambi Kecamatan Maro Sebo Kabupaten Muaro Jambi, Jum’at (26/6/2020).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Muaro Jambi AKBP Ardiyanto, S. IK., MH beserta Ketua Cabang Bayangkari Polres Muaro Jambi.
Turut juga hadir Waka Polres Muaro Jambi Kompol. Fajar Gemilang, S.IK., MH. M.IK, Kasat Lantas Iptu. M. FIRDAUS, SH, Kapolsek Maro Sebo Iptu Taroni Zebua, SH., MH, Kasubsektor Taman Rajo Ipda Budi Sitinjak, SE dan Kades Muaro Jambi.
Kapolres Muaro Jambi AKBP Ardiyanto menyampaikan kegiatan bhakti sosial yang dilaksanakan merupakan bentuk pemberian paket Sembako kepada masyarakat yang tidak mampu yang ada di Desa Muaro Jambi dengan jumlah paket Sembako yang diberikan sebanyak 15 paket.
Kata Ardiyanto, bhakti sosial dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia. Hal ini dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke-74 dan dari Polres Muaro Jambi mengadakan di Desa Muaro Jambi.
“Baksos Polres Muaro Jambi dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang saat ini dalam kesusahan akibat dampak pandemi virus Covid-19. Kita berharap kedepannya Polri senantiasa dicintai oleh masyarakat,” katanya. (Isy)