Rumah Diduga Tempat Penyimpanan Minyak Ilegal Terbakar di Kota Jambi

Kebakaran satu unit rumah di kawasan Lingkar Barat, Kecamatan Kotabaru, Senin (26/10/2020) sekira pukul 11.50 WIB. Foto : Isy

Ungkap.co.id – Kebakaran hebat terjadi di salah satu rumah yang diduga menjadi gudang minyak di kawasan Lingkar Barat, Kecamatan Kotabaru, Kota Jambi, Senin (26/10/2020) sekira pukul 11.50 WIB.

Dari pantauan Wartawan di lokasi, api terlihat membara dan mengepulkan asap hitam cukup tinggi.

Bacaan Lainnya

Baca Juga : 8 Orang Ditetapkan Sebagai Tersangka Kebakaran Kejagung

Anton warga sekitar mengatakan gedung yang terbakar diduga gudang minyak ilegal.

“Gedung minyak ilegal, kita lihat aja itu di gudang banyak minyak ilegal,” katanya, Senin (26/10/2020).

Dirinya menjelaskan, api berasal dari depan gedung dan merembet kebelakang. Api begitu besar dengan cepat menghanguskan dengan seluruh bangunan.

“Dari depan apinya merembet ke kebalakang dan dibelakang ada gudang rotan,” katanya.

Ditanya siapa pemilik gudang tersebut dia enggan menyebutkan. “Pemiliknya kita tidak tau karena banyak orang disini,” katanya.

Dari pantauan di lapangan, hingga sekarang petugas pemadam kebakaran masih berjibaku untuk dilakukan pendingan di lokasi. (Isy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *