Ungkap.co.id – Ditengah pandemi merebaknya penyebaran Virus Covid 19 khususnya Provinsi Jambi, membuat Kepolisian Daerah Jambi terus menghimbau kepada masyarakat untuk menjaga kesehatan dengan memakai masker dan jaga jarak agar bisa memutuskan penyebaran Virus Covid 19 tersebut.
Kapolda Jambi Irjen Pol Drs Firman Shantyabudi, M.Si memberikan langsung pemakaian masker kepada para pengguna jalan yang melintasi didepan Mapolda Jambi, sembari menghimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga kesehatan diri dan keluarga.
“Jaga kesehatan dengan tetap memakai masker apabila berada di luar rumah, hindari sentuhan langsung dan membiasakan cuci tangan, jaga jarak dan hindari keramaian,” ungkap Kapolda.
“Kita berikan seribu masker ke masyarakat, yang mana kita akan bagikan secara bertahap,” tambah Jendral Bintang Dua tersebut.
Selain itu, Polda Jambi juga memberikan Sembako bagi masyarakat yang membutuhkan seperti tim kuning yang bekerja dari subuh, masyarakat sekitar Polda Jambi.
“Intinya kami dari Polda Jambi peduli terhadap kesehatan masyarakat, serta memberikan Sembako bagi warga yg membutuhkan,” tutupnya. (Isy)