Pimpin Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-78, Begini Penekanan Kapolres Bungo

Kapolres Bungo, AKBP Singgih Hermawan saat menjadi inspektur upacara Hari Bhayangkara ke-78 dilaksanakan dengan khidmat di Lapangan Kantor Bupati Bungo, Senin pagi (1/7/2024). (Ist)

Ungkap.co.id Upacara Hari Bhayangkara ke-78 dilaksanakan dengan khidmat di Lapangan Kantor Bupati Bungo, Senin pagi (1/7/2024).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara tersebut, yakni Kapolres Bungo AKBP Singgih Hermawan, dan dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Bungo, Wakil Bupati Bungo, Komandan Kodim 0416/Bute, Kejari Muara Bungo, Ketua PN Muara Bungo, Kepala Dinas Instansi, Pejabat Utama Polres Bungo, Para Kapolsek jajaran Polres Bungo dan Para tamu undangan serta seluruh personel Polres Bungo.

Bacaan Lainnya

Diketahui, tema yang diusung pada peringatan hari Bhayangkara ke-78 tahun ini adalah “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas.

Hari Bhayangkara, merupakan Hari Kepolisian Nasional, yang diperingati setiap tanggal 1 Juli. Tanggal ini diambil dari momentum turunnya Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 11 Tahun 1946, yang menandai pembentukan institusi kepolisian di Indonesia.

Baca Juga : Merangin Raih Penghargaan Terbaik I dari Taspen

Kapolres Bungo menekankan pentingnya peran Polri dalam mendukung transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan, sesuai dengan tema yang diusung, Hal itu disampaikan oleh Kapolres Bungo AKBP Singggih Hermawan kepada awak media usai pelaksanaan upacara.

“Polri harus terus beradaptasi dengan perkembangan zaman dan siap mendukung percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan. Ini adalah langkah penting menuju Indonesia Emas,” ujar Kapolres.

“Hari Bhayangkara ke-78 ini menjadi momentum penting bagi Polri untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat, sejalan dengan semangat transformasi menuju Indonesia yang lebih maju dan berkeadilan,” sebut Singgih.

Dengan semangat “Polri Presisi,” diharapkan Polri dapat terus berkontribusi dalam mendukung pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan, serta mewujudkan cita-cita Indonesia Emas, lanjutnya.

“Tentu dengan umur ke-78 ini harapan kami menjadikan Polri lebih baik lagi, meskipun banyak kekurangan tapi itu tidak mengurangi semangat kita untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Ke depan kekurangan itu akan kita benahi bersama-sama, tentu dengan mendapatkan dukungan dari semua pihak,” pungkasnya.

Baca Juga : Di Hari Bhayangkara, Kapolsek Kota Baru Serahkan Beasiswa kepada Dua Siswa SMA

Upacara berlangsung dengan tertib dan penuh khidmat, mencerminkan dedikasi dan profesionalisme anggota Polri dalam melaksanakan tugas mereka demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Selama upacara, Kapolres Bungo juga melakukan pengecekan langsung terhadap pasukan upacara, memastikan kesiapan dan kedisiplinan para anggota dalam menjalankan tugas mereka.

Setelah selesai pelaksanaan upacara dilanjutkan dengan tarian kolosal Kabupaten Bungo yang diikuti seluruh peserta upacara dan forkopimda serta tamu undangan lainnya.(***)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *