Ungkap.co.id – Unit Reskrim Polsek Batam Kota berhasil mengamankan pelaku pemerkosaan berinisial AI (43) yang terjadi di kos-kosan Perum Anggrek Sari Kota Batam pada Sabtu (27/7/2024) lalu.
Kapolsek Batam Kota Kompol Anak Agung Winarta mengatakan, kejadian berawal Pj Sabtu, 27 Juli 2024 sekitar pukul 22.00 WIB di Kosan Perum Anggrek Sari.
Saat itu kata Agung, korban perempuan berinisial TD (29) sedang mencuci pakaian di kamar mandi dengan pintu terbuka. Kemudian datang pelaku AL berpura-pura mencari orang. Korban merasa kenal dengan yang dicari pelaku.
“Pelaku berpura-pura numpang ke kamar mandi lalu korban menjawab ‘air sedang mati’,” ujar Agung dalam rilis resminya kepada wartawan, Kamis, 1 Agustus 2024.
Baca Juga : Leher Dicekik dan Diancam Dibunuh, Anak 15 Tahun di Merangin Diperkosa Pacarnya
Lanjutnya, kemudian korban tetap menyuci pakaian. Ketika korban mau menutup pintu kamar mandi, pelaku mendorongnya dan menodongkan sebilah pisau ke arah leher korban sambil menutup mulutnya.
“Pelaku menarik korban ke kamar korban. Pelaku membaringkan korban ke tempat tidur sambil menodongkan pisau ke arah leher,” sambungnya.
Kata Agung, korban ketakutan sehingga dengan leluasa pelaku membuka pakaian dan menindih korban dari atas. Pelaku pun melakukan persetubuhan terhadap korban. Ketika pelaku sedang memakai baju, korban berlari sambil berteriak minta tolong. Pelaku langsung melarikan diri meninggalkan sepeda motornya.
“Atas kejadian tersebut korban mengalami trauma sakit di bagian kemaluan dan terdapat luka gores di bagian leher akibat gesekan pisau yang pelaku lakukan. Kemudian korban pun akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Batam Kota,” ungkapnya.