Kunjungi Pasien Covid-19 yang Isolasi Mandiri, Bupati Bungo Berikan Bantuan

Pasien COVID-19 di Bungo
Bupati Bungo saat mengunjungi pasien COVID-19 yang diisolasi mandiri. Foto : Istimewa

Ungkap.co.id – Bupati Bungo H.Mashuri berkeliling untuk memantau langsung ke rumah pasien Covid-19 yang diisolasi mandiri, Kamis, 22 Juli 2021.

Bupati mengunjungi beberapa titik lokasi isolasi mandiri. Kali ini Bupati bersama unsur Forkopimda, kepala OPD dinas terkait, kepala Puskesmas dan tim penggerak PKK.

Bacaan Lainnya

“Kita bisa memastikan kondisi pasien Covid-19 yang sedang isolasi mandiri bisa terlayani oleh petugas kesehatan yang baik, dan juga setelah kita mengecek secara langsung, rata-rata pasien Covid-19 yang sedang menjalani isolasi mandiri sudah mendekati penyembuhan bahkan sudah ada yang sembuh,” katanya.

Ia berpesan kepada Datuk Rio dan BPD untuk menjaga masyarakat. Hal ini karena dari kelurahan, dari RT, RW, dan juga dari kepala kampung secara berjenjang bisa melihat keseluruhan situasi masyarakat sendiri.


Baca Juga : Kunjungi Kejari, Kapolres Muaro Jambi Beri Kejutan di Hari Bhakti Adhyaksa ke-61

Kemudian Bupati memberikan bantuan kepada pasien Covid-19 yang sedang menjalani isolasi mandiri. Bantuan itu berupa beras, jeruk, dan vitamin.


“Hal ini agar tubuh pasien Covid-19 yang sedang menjalani isolasi mandiri ini bisa memulihkan imunnya kembali,” katanya. (Dik)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *