Ungkap.co.id – Kecelakaan tunggal terjadi di wilayah hukum Polsek jujuhan, Bungo. Tepatnya di Jl. Lintas Sumatera KM 50 Dusun Rantau Ikil, Kec. Jujuhan, Kamis 13 Juni 2019, Sekira Pukul 15.00 WIB.
Berdasarkan informasi yang berhasil diperoleh, sekira Pukul 15.00 WIB Kendaraan dari arah Padang hendak menuju Palembang. Mobil tersebut bermerek Daihatsu Terios dengan nomor polisi B 1979 VKB yang dikemudikan oleh Johanes yang sedang melintasi Jl. Lintas Sumatera, Km. 50 Dusun Rantau Ikil, dengan kecepatan tinggi.
Niat hati pengemudi yang bermaksud menghindari jalan berlubang, namun naas mobil bermuatan 5 Orang ini termasuk sopir yang dikendarainya masuk ke jurang dengan kedalaman +- 10 M dari tepi jalan lintas.
Penyebab terjadinya Lakalantas ini diduga pengemudi kendaraan tersebut mengantuk. Saat ini pengemudi beserta 4 orang penumpang sedang mendapatkan perawatan intensif di Puskesmas Ds. Rantau Ikil Kec. Jujuhan.
Berikut identitas korban kecelakaan dan saksi-saksi:
1. YOHANES, 53 Thn, Islam, Swasta, Lubuk Lintah Padang (Pengemudi R4)
(Mengalami Luka Ringan dibagian Kepala)
2. SALSA, 16 Thn, Islam, Pelajar, Lubuk Lintah Padang (Mengalami Luka Robek di Punggung dan Patah Tulang)
3. APRIYANI, 59 Thn, Islam, IRT, Lubuk Lintah Padang (Mengalami Luka Robek di Telinga sebelah kiri, Luka lecet di Punggung)
4. SUHADRIL, 69 Thn, Islam, Swasta, Lubuk Lintah Padang (Mengalami Luka Ringan dibagian Tangan)
5. M.SYAFRIL, 66 Thn, Purnawirawan TNI, Lubuk Lintah Padang (Mengalami Luka Ringan di bagian Wajah)
SAKSI-SAKSI
1. Safuan, 36 Thn, Islam, Swasta, Ds. Rantau Ikil Kec. Jujuhan
2. A. KHADAFI, 25 Thn, Islam, Swasta, Ds.Rantau Ikil Kec. Jujuhan.
Kapolsek Jujuhan Iptu. Andi Fernando Gultom ketika dikonfirmasi membenarkan atas kecelakaan ini.
“Memang ada lakalantas tunggal, satu mobil Terios masuk jurang. Kejadian ini sudah kita laporkan ke Satlantas Polres Bungo,” ujar Kapolsek Jujuhan.
Sementara itu Dr. Roni Nahar, yakni Dokter Pukesmas Rantau Ikil mengatakan “korban trauma, akibat benturan dan luka lecet. Tidak ada yang luka parah dan akan dirujuk ke RSUD H. Hanafie Muara Bungo,” kata Dr. Roni Nahar.
Reporter : M.Kodri/Hendri
Editor : Andika